Mau Tau Bagaimana Pelangi Terbentuk?

Arjoko Setiono, S.Pd.SD (DUKI No. 1613)
Guru SD Negeri 2 Sidodadi, Ngantang – Malang

Komik berjudul “Pelangi Melintas di Balik Bukit” merupakan komik literasi seri ilmu pengetahuan alam yang bisa dinikmati oleh anak-anak usia 7 tahun keatas. Komik ini menyajikan cerita ringan dan pengetahuan tentang alam berupa gambar menarik yang memberikan pengalaman bagi pembaca untuk dapat memahami pengetahuan alam secara konkrit dan jelas dengan ilustrasi yang jelas dan Nampak hidup.

Komik ini menyuguhkan cerita seorang anak yang ingin sekali berlibur diatas bukit bersama orang tuanya, namun terkendala hujang yang belum reda. Ketika hujan reda munculah pelangi yang membuat penasaran si anak. Dari sepenggal cerita tersebut didalam komik ini memberikan pengetahuan terkait dengan munculnya pelangi akibat dari peristiwa alam setelah terjadi hujan. Penggambaran yang jelas dan mudah dipahami membuat komik ini semakin disukai pembaca. Dijelaskan juga tentang warna-warna pelangi dan cara menghafalkan ragam warna pelangi yaitu ME-JI-KU-HI-BI-NI-U, Merah, Jingga, Kuning, Hijau, Biru, Nila dan ungu.

Komik ini memberikan motivasi kepada pembaca untuk senantiasa belajar dan menggali informasi terkait dengan kejadian-kejadian alam disekitar kita. Membiasakan berliterasi dengan cara membaca, karena membaca akan membuka jendela pengetahuan.

Manfaat dari membaca komik “Pelangi Melintas di Balik Bukit” antara lain adalah :

  • Siswa diajak umtuk menanamkan karakter sabar dalam segala situasi dan kondisi
  • Siswa diajak untuk mengembangkan imajinasi menjadi realita konkrit
  • Siswa diarahkan untuk memahami proses memperoleh pengetahuan dengan ilustrasi yang nyata
  • Siswa mengerti akan terjadinya pelangi melalui proses alami yang terjadi setelah adanya hujan.